141 Mahasiswa Geografi UMS Jalani KKL III di Bali, Observasi Lapangan Selama Lima Hari -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Iklan

141 Mahasiswa Geografi UMS Jalani KKL III di Bali, Observasi Lapangan Selama Lima Hari

Admin Redaksi
Senin, 19 Januari 2026

 


Surakarta - Sebanyak 141 mahasiswa semester VII Fakultas Geografi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) mengikuti program Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di Pulau Bali. Rombongan mahasiswa diberangkatkan menuju Denpasar untuk melaksanakan observasi lapangan di sejumlah wilayah di Bali.


Kegiatan KKL ini berlangsung selama lima hari, mulai tanggal 19 hingga 23 Januari 2026. Selama masa perkuliahan, mahasiswa Fakultas Geografi UMS dijadwalkan mengikuti KKL sebanyak tiga kali, dan kegiatan di Bali ini merupakan KKL ketiga bagi mahasiswa angkatan 2022, sebagaimana disampaikan oleh salah satu peserta.


Dalam pelaksanaannya, Fakultas Geografi UMS menggandeng biro perjalanan asal Boyolali, TORO Tour & Travel, sebagai penyedia layanan transportasi dan akomodasi selama kegiatan berlangsung.


Pimpinan TORO Tour & Travel, Aji Noviantoro, saat pemberangkatan menyampaikan bahwa pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik bagi peserta KKL. Ia berharap seluruh mahasiswa dapat mengikuti kegiatan dengan lancar, merasa puas, serta kembali ke kampus dalam keadaan sehat dan selamat.


Tag Terpopuler